Satukata.co – Isran Noor pimpin Majelis Organisasi Daerah Nasional (MODN), setelah dilantik oleh Ketua Dewan Adat Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, Aji Raden Pangeran Haryo Atmo Kesumo, pada Senin(13/12/2021) di Hotel Mercure Samarinda.
MODN sebuah organisasi gabungan dari paguyuban, LSM, ataupun komunitas daerah lainnya yang mengantongi izin dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).
Isran Noor menjelaskan bahwa kehadiran MODN untuk menjaga dan membangun persatuan dan kesatuan serta keharmonisan masyarakat yang tergabung dalam organisasi paguyuban maupun komunitas ke daerahan
“Menjaga persatuan dan kesatuan adalah kontribusi yang luar biasa, karena damai dan harmonis tak bisa dibeli dengan uang,” ujar Isran
Jumlah organisasi yang bergabung dalam MODN, sangat banyak bahkan lebih dari 50 organisasi.
Ketua panitia pelantikan Erly Sopiansyah menyampaika sebelumnya ada 5 kandidat yang menjadi calon ketua MODN dan di penghujung musyawarah terpilihlah Isran Noor sebagai pimpinan majelis tertinggi periode 2021-2026.
“Saya kira pak Isran memiliki sepak terjang yang tidak diragukan baik lokal ataupun nasional dan hasil musyawarah sudah sesuai aturan yang berlaku di organisasi,”jelasnya.
Lanjutnya, keharmonisan menjaga toleransi sesama anak bangsa yang masuk ke dalam MODN agar tetap rukun, menjaga kearifan lokal, untuk NKRI.
Erly berharap agar organisasi-organisasi lainnya dapat bergabung di MODN untuk bersatu menjaga Kaltim dan Indonesia, apalagi Kaltim terpilih sebagai wilayah ibu kota negara yang baru.