Satukata.co – Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Samarinda sejak Selasa pagi, 27 Mei 2025, mengakibatkan banjir di sejumlah titik. Salah satu lokasi terdampak cukup parah adalah Jalan Sentosa, yang tergenang air setinggi lutut orang dewasa.
Arus air yang cukup deras, terutama dari arah Gang Kenangan, membuat pengendara, terutama sepeda motor kesulitan melintas. Beberapa bahkan hampir terjatuh karena derasnya aliran air.
Di tengah situasi yang menantang, warga sekitar justru menunjukkan solidaritas tinggi. Mereka turun tangan membantu para pengendara yang terjebak banjir. Mulai dari remaja hingga orang tua, tampak aktif mengatur lalu lintas serta mendorong kendaraan yang kesulitan bergerak.
Rio, seorang warga yang ikut membantu sejak pagi hari, menyebutkan bahwa arus air di lokasi sangat membahayakan pengendara roda dua. Ia mengaku sudah berada di lokasi sejak pukul 07.00 WITA.
“Sejak jam tujuh kami sudah bantu pengendara lewat. Arus dari Gang Kenangan ini deras sekali, banyak yang hampir jatuh,” ujarnya saat ditemui sekitar pukul 14.00 WITA.
Sambil membantu melancarkan arus kendaraan, Rio juga mengingatkan para pengendara untuk tetap berhati-hati ketika melewati kawasan tersebut karena hingga sore hari, debit air masih cukup tinggi.
“Tadi banyak yang bilang terima kasih. Kalau tidak dibantu, bisa celaka,” imbuhnya.
Meski sempat terjadi antrean panjang akibat genangan, berkat kerja sama dan semangat gotong royong warga, banyak pengendara akhirnya bisa melintas dengan aman.