SatuKata.co, Samarinda — Dalam rangka memperingati Hari Lahir Gerakan Pemuda Ansor yang ke-91, Pimpinan Cabang GP Ansor Kota Samarinda bersama Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Banser Samarinda menyelenggarakan kegiatan Ngopi Bersama Ansor Banser Samarinda (NGOBAR) bertempat di Masjid At-Taqwa, Jalan Kehewanan, Kecamatan Sambutan, Kota Samarinda.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua PCNU Samarinda, Ketua TWAP Samarinda, sejumlah kiai dari berbagai daerah di Samarinda, serta kader Ansor dan Banser dari seluruh wilayah kota. Kehadiran para tokoh tersebut mempertegas pentingnya momen silaturahmi dan penguatan kaderisasi.
Acara diawali dengan Apel Banser yang dipimpin langsung oleh Komandan Satkorcab Banser Kota Samarinda, Sahabat Rouf A’zam Zami, S.Pd. Usai apel, Wakil Ketua GP Ansor Kota Samarinda, Sahabat Soleh Arifin, S.I.Kom., memberikan pengarahan yang berfokus pada pentingnya mempererat soliditas kader serta meningkatkan semangat pengabdian dalam setiap gerakan organisasi.
Dalam sambutannya, Ketua PCNU Samarinda menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya atas terselenggaranya kegiatan NGOBAR. Ia menegaskan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk mempererat tali persaudaraan antar kader serta memperkuat komitmen kolektif untuk terus berkontribusi di tengah masyarakat.
“NGOBAR ini lebih dari sekadar pertemuan biasa. Ini adalah ruang memperkuat sinergi, menyelaraskan visi misi, serta menumbuhkan kembali semangat perjuangan Ansor-Banser,” ujar Ketua PCNU Samarinda.
Rangkaian acara berlangsung dalam suasana penuh keakraban, diperkaya dengan diskusi santai, doa bersama, serta refleksi perjalanan panjang Gerakan Pemuda Ansor yang kini telah memasuki usia ke-91 tahun.
Melalui kegiatan NGOBAR ini, diharapkan seluruh kader Ansor dan Banser semakin solid, semakin membara dalam semangat pengabdian, serta mampu mewujudkan kontribusi nyata untuk kemajuan umat, bangsa, dan negara.