Samarinda – Polresta Samarinda menggelar upacara peringatan Hari Bhayangkara atau HUT Polri ke-78 di lapangan apel Mako Polresta Samarinda, Kalimantan Timur pada Senin (1/7/2024).
Dalam acara tersebut, beberapa pejabat penting Kota Tepian hadir, seperti Wakil Walikota Samarinda Rusmadi, Ketua DPRD Samarinda Sugiyono, dan anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
Upacara ini berlangsung serentak di seluruh institusi Polri di Indonesia dengan tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas.”
Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Ary Fadli, yang memimpin upacara tersebut, menyampaikan beberapa poin penting kepada seluruh anggota Polresta Samarinda.
Di antaranya, anggota diminta untuk memegang teguh komitmen dan pengabdian sebagai penjaga Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Selain itu, mereka harus menjaga kehormatan institusi serta menerapkan nilai-nilai Tribrata dan Catur Prasetya dalam tindakan dan ucapan.
“Wujudkan sosok Polri yang semakin presisi, siap melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat,” tuturnya.
Kapolresta juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menjalankan tugas-tugas kepolisian dengan baik.
Ia berharap ke depannya para anggota dapat semakin solid dan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di Ibu Kota Kalimantan Timur (Kaltim).
“Pastinya semoga kami bisa memberikan pelayanan yang lebih maksimal,” imbuhnya.